Friday, October 29, 2010

Cara Cepat Bakar Lemak

Tiap orang butuh niat kuat agar sukses menurunkan berat badan. Lemak yang menumpuk di tubuh merupakan akumulasi selama berbulan-bulan, bahkan bertahun tahun lamanya. Tapi, jangan khawatir, cukup ikuti tips ini untuk mengurangi berat badan dalam waktu singkat.

Pilihan olahraga tepat bisa menambah peluang Anda agar bobot tubuh mudah menyusut. Berikut lima jenis latihan fisik yang dapat membakar lemak tubuh lebih cepat, seperti dikutip dari Timesofindia.

Latihan cardio

Cardio adalah model latihan terbaik bagi pemula. Tidak ada yang menyangkal fakta bahwa latihan ini sanggup membakar kalori secara optimal. Bentuk tubuh tanpa timbunan lemak berlebihan yang banyak diimpikan kaum wanita dapat menjadi milik Anda, tanpa perlu banyak keluar keringat.

Latihan cardio tidak hanya membantu Anda untuk mencapai badan yang bagus, tapi juga meningkatkan stamina, membuat tubuh energik dan fleksibel. Berjalan pada treadmill, cross-trainer, bersepeda, berenang, dan melompat-lompat merupakan bentuk paling populer dalam latihan cardio.

Latihan treadmill akan menggerakkan seluruh tubuh, sedangkan cross-trainer sangat baik untuk otot pinggul dan paha Anda. Mengayuh sepeda juga dapat mengencangkan otot paha dan perut. Latihan cardio mirip latihan aerobik, karena banyak menggunakan gerakan pada otot-otot secara berkesinambungan dan berirama dalam setiap geraknya.

Seimbangkan dengan diet: Setelah menetapkan latihan yang rutin, sebaiknya secara bertahap Anda mengurangi konsumsi daging merah, kentang goreng, mentega, keju, dan berbagai jenis junk food. Minum air sesuai kebutuhan tubuh Anda. Minum air kelapa dan jus buah segar juga bagus untuk tubuh.

Spinning

Spinning adalah olahraga aerobik yang dilakukan di atas sepeda stasioner yang dirancang khusus atau disebut sepeda berputar. Anda dapat menyesuaikan kecepatannya, bisa juga seolah-olah mendaki bukit atau menuruni bukit.

Spinning yang dibantu instruktur olahraga di pusat kebugaran dapat membantu Anda untuk tetap menjaga tempo olahraga. Di studio kebugaran, dengan iringan musik dan pencahayaan yang bervariasi, suasana yang menenangkan dan nyaman, membuat Anda fokus. Latihan ini membantu mengurangi lemak dan membangun otot. Anda dapat melakukan 30-45 menit tanpa henti dalam delapan hari, jika Anda menggabungkan dengan cardio.

Seimbangkan dengan diet: Kurangi porsi makanan dari penganan favorit atau yang mengandung lemak dan gula yang tinggi. Hindari menyantap kentang goreng, mentega dan keju.

Lompat tali

Latihan ini dapat membakar lemak dalam jumlah yang banyak pada tubuh Anda. Manfaatnya sangat bagus untuk mengencangkan otot betis, paha, dan bokong Anda.

Seimbangkan dengan diet: Diet sehat, tapi hindari makanan berminyak dan junkfood apapun. Perbanyak minum air putih, jus buah segar dan air kelapa.

Aerobik dan latihan ketahanan

Latihan secara rutin yang baik adalah dilakukan di klub kebugaran di bawah bimbingan pelatih ahli yang memahami tingkat kebugaran Anda. Daya tahan dan keluwesan saat latihan dapat membantu meningkatkan stamina. Jika melakukannya secara rutin, akan sangat baik untuk Anda.

Dengan latar belakang musik, latihan aerobik menjadi sangat menyenangkan untuk membakar lemak dan mendapatkan kebugaran. Untuk mencapai hasil terbaik, lakukan latihan sedikitnya tiga kali seminggu. Lakukan pemanasan dengan latihan cardio set seperti melompat dan melompat-lompat untuk membangun stamina.

Seimbangkan dengan diet: Hindari makanan dengan kandungan karbohidrat tinggi seperti kentang dan pisang. Jika suka makan nasi, kurangi porsi nasi tiap kali Anda makan.

Pilates

Latihan Pilates adalah salah satu sistem kebugaran yang paling populer di dunia saat ini. Ini jenis latihan aerobik yang mencakup seluruh rangkaian rutinitas di lantai.

Kelompok kelas dilakukan di klub kebugaran, di mana instruktur latihan akan menunjukkan rutinitas baru secara berkala, tergantung pada kemampuan Anda. Setelah pelatihan dua hari dasar, status tubuh diputuskan dan tujuan adalah tetap untuk seminggu. Latihan ini dapat mengencangkan dan menguatkan otot-otot badan.

Seimbangkan dengan diet: Diet sehat, tapi hindari makanan berminyak dan junkfood. Minum banyak air, jus buah dan sayuran dan air kelapa.

Saturday, October 23, 2010

Langsing Sehat dengan Jalan Kaki

Jalan kaki itu sehat, segar, fun, dan cocok untuk semua umur. Keuntungan lain berjalan kaki adalah bisa menurunkan berat badan. Jika ingin mengurangi bobot tubuh atau menjaga berat badan ideal aktivitas murah ini bisa Anda praktikkan secara teratur.

Agar tidak cepat bosan, Anda juga bisa mencoba bermacam gaya berjalan kaki. Selingi dengan variasi berjalan kaki untuk membantu Anda tetap fokus dan untuk meningkatkan kebugaran tubuh.

Berjalan interval

Latihan ini merupakan kombinasi antara latihan berat dengan latihan ringan secara intens. Anda dapat melakukan ini dengan berjalan cepat. Lalu, Anda menormalkan lagi dengan berjalan lambat. Variasi gerakan dan intensitas ini dapat membuat jantung Anda sehat dan membakar lemak lebih banyak.

10.000 langkah

Para ahli mengungkapkan, orang dewasa membutuhkan 10 ribu langkah per hari agar tetap aktif dan sehat. Untuk mengetahui apakah Anda sudah mencapai angka itu, mungkin ada baiknya Anda menggunakan alat ukur.

Senam berjalan

Sementara Anda berjalan, tambahkan beberapa gerakan dalam aktivitas jalan kaki untuk meningkatkan massa otot. Sebagai contoh, setelah lima menit pemanasan, lakukan 20 kali gerakan menekuk lutut. Kemudian hentikan gerakan itu sambil tetap jalan selama sekitar tiga menit. Lalu, berhenti dan kemudian melakukan 20 squats. Setelah selesai, teruskan langkah kaki Anda.

Hiking

Olahraga hiking merupakan olahraga yang menggunakan kaki. Berjalan kaki sambil mendaki gunung, akan memberikan tantangan pada otot-otot kaki Anda. Medan yang sulit Anda lewati, seperti naik turun bukit, akan membuat otot-otot bekerja lebih optimal. Hasilnya pun akan lebih optimal. Plus, Anda bisa keluar dari rutinitas dan dapat menikmati pemandangan indah daerah tersebut.

Berjalan mundur

Berjalan mundur mengharuskan Anda untuk menggunakan otot berbeda, yang dapat membantu Anda untuk meningkatkan otot dan membakar kalori lebih banyak. Jika Anda tidak ingin menghabiskan seluruh latihan dengan berjalan mundur, kombinasikan dengan gerakan lain untuk memberikan diri Anda tantangan.

Wednesday, October 20, 2010

Perut Oh.. Perut

Dari semua bagian tubuh, mungkin perut yang bisa membuat orang percaya diri atau malah minder. Perut yang rata bikin bangga sebaliknya perut gemuk bikin orang tertunduk malu.

Perut penting karena mengandung beberapa organ pencernaan. Tapi banyak beredar kesalahpahaman mengenai perut yang menjadi mitos.

Sebagian besar mitos tersebut dapat menyesatkan masyarakat dalam memberikan penanganan yang efektif untuk masalah-masalah tertentu.

"Terkadang apa yang terlihat sebagai masalah kompleks dan sulit tapi sebenarnya memiliki solusi yang sederhana, jika seseorang dapat memisahkan antara mitos dan fakta," ujar David Greenwald, seorang gastroenterologis di Albert Einstein College of Medicine dan Montefiore Medical Center, New York City, seperti dikutip dari WebMD, Rabu (21/7/2010).

Berikut mitos dan fakta seputar perut:

1. Mitos atau fakta? Proses utama dari pencernaan terjadi di perut.

Kabar ini adalah sebuah mitos. Karena bagian utama dari pencernaan terjadi di usus kecil. Perut hanya mengambil makanan lalu mencampurnya dan mengelompokkan menjadi partikel-partikel kecil. Partikel ini akan masuk ke dalam usus kecil dan sebagian besar proses pencernaan terjadi di sini.

2. Mitos atau fakta? Jika mengurangi asupan makanan maka akan mengecilkan perut dan tidak perlu mengonsumsi banyak makanan.

Kabar ini adalah mitos. Setelah seseorang menjadi dewasa, maka ukuran perutnya akan tetap sama kecuali pernah melakukan operasi yang membuat perut mengecil. Mengurangi asupan makan hanya membuat tubuh mengatur ulang alat pengatur seleranya, sehingga seseorang menjadi makan lebih sedikit.

3. Mitos atau fakta? Orang yang kurus secara alami perutnya lebih kecil dibanding orang gemuk.

Kabar ini adalah mitos. Hal ini karena ukuran perut tidak berkorelasi dengan berat badan. Seseorang yang secara alami sudah kurus bisa saja memiliki ukuran perut yang sama atau justru lebih besar dari orang yang berbadan gemuk.

4. Mitos atau fakta? Latihan seperti sit up bisa mengurangi ukuran perut.

Kabar ini adalah mitos. Karena tidak ada latihan yang bisa mengubah ukuran suatu organ, tapi hanya membantu mengurangi kadar lemak yang menumpuk di luar organ tersebut. Orang yang bertubuh gemuk lebih sering memiliki banyak lemak di luar atau sekitar organ.

5. Mitos atau fakta? Makan sebelum tidur bisa membuat gemuk dibandingan dengan makan di siang hari.

Kabar ini adalah mitos. Sebagian besar ahli setuju bahwa jika seseorang menerima kalori lebih banyak dibanding dengan kalori yang dikeluarkan akan menambah berat badan. Karenanya makanan yang masuk saat siang hari akan terbakar lebih cepat akibat banyak aktivitas yang dilakukan dibandingkan saat malam hari sebelum tidur. Hal terpenting adalah berapa kalori yang masuk dan keluar.

6. Mitos atau fakta? Makanan yang mengandung serat tak larut kurang menimbulkan gas dibanding makanan dengan serat larut.

Kabar ini adalah fakta. Karena serat yang tidak larut tidak akan dicerna sama sekali, sehingga tidak ada interaksi dengan flora di usus yang bisa menimbulkan gas. Tapi dapat meningkatkan frekuensi dan ukuran dari gerakan usus. Sedangkan untuk serat yang larut memerlukan bantuan flora usus untuk mencerna, sehingga menghasilkan gas atau rasa kembung di perut.

7. Mitos atau fakta? Salah satu cara untuk mengurangi acid reflux (asam lambung naik ke kerongkongan) adalah dengan mengurangi berat badan 1-1,5 kg.

Kabar ini adalah fakta. Dengan mengurangi sedikit lemak pada perut bisa membantu mengurangi asam yang mengalir ke kerongkongan. Olahraga bisa mengurangi lemak di perut.

5 Negara yang Menganggap Kurus Tidak Menarik

Sebagai hiburan bagi wanita gemuk :))

Tubuh ramping sering dikaitkan dengan gangguan pola makan, seperti bulimia dan anoreksia. Ternyata memang tidak semua orang menyukainya sebab di beberapa negara, kurus justru dianggap tidak menarik.

Model dan peragawati di sampul-sampul majalah sering ditampilkan dalam bentuk yang tidak realistis karena terlalu ramping. Di negara barat, citra tubuh semacam itu memicu gangguan pola makan pada remaja yang terobsesi untuk menirunya.

Namun tradisi di beberapa negara tidak memandang tubuh kurus sebagai sesuatu yang menarik. Berikut ini 5 di antaranya, dikutip dari Lemondrop.com, Senin (2/8/2010).

Afrika Selatan
Di era post-Apartheid tahun 1990-an, budaya barat sempat mempengaruhi pola makan khususnya para wanita Afrika yang ingin tampak lebih langsing. Namun tidak lama setelah era tersebut, maraknya penyebaran AIDS membuat tubuh kurus di negara tersebut lebih sering dikaitkan dengan orang sakit.

"Ketika berat badan Anda berkurang, orang akan segera menanyakan apakah Anda sakit," ungkap Julia Savacool, penulis buku The World Has Curves. Fenomena ini bahkan direspons oleh perusahaan jins, Levi's dengan mengeluarkan desain khusus untuk wanita Afrika Selatan yang gemuk-gemuk.

Fiji
Tradisi yang berkembang di negara kepulauan ini sebenarnya selalu dekat dengan budaya makan-makan, sehingga penduduknya pada umumnya bertubuh subur. Setiap ada pengunjung datang, sambutan pertama yang diberikan adalah jamuan dengan berbagai menu makanan.

Kalaupun saat ini mulai banyak generasi muda terobsesi dengan tubuh kurus, hal ini merupakan dampak dari upaya pemerintah setempat untuk membebaskan Fiji dari keterasingan. Masuknya siaran TV dari Amerika dan Australia belakangan ini membawa dampak buruk, salah satunya perubahan citra tubuh di kalangan anak muda.

Jamaika
Di negara yang terletak di kepulauan Karibia ini, tonjolan lemak adalah sebuah identitas budaya. Tradisi menggoyang-goyangkan seluruh tubuh saat berdansa mengharuskan seluruh warganya untuk menimbun lemak sebanyak-banyaknya.

Dampaknya, tubuh gemuk di Jamaika menjadi kebanggaan bagi pemiliknya. Berbagai upaya dilakukan untuk mendapatkannya, sampai-sampai suplemen penambah nafsu makan sangat populer di negara tersebut.

Afghanistan
Sama seperti wilayah lain di Timur Tengah, kecantikan seorang wanita Afghanistan diukur dengan kriteria wajah menarik, rambut panjang dan tubuh padat berisi. Tubuh kurus atau terlalu ramping seperti peragawati, umumnya kurang disukai di wilayah ini.

China
Memiliki tubuh padat dan berisi ternyata lebih banyak jadi idaman banyak orang di China. Seiring dengan pertumbuhan ekonomi yang cukup pesat, operasi plastik menjadi cara paling populer untuk mewujudkannya.

Bahkan untuk menghargai upaya tersebut, China menggelar Miss Plastic Surgery. Sebuah kontes kecantikan yang mengharuskan pesertanya membuktikan dirinya telah menjalani suntik hidung, pembesaran payudara, pembesaran pinggul dan sejenisnya.

Cintai Tubuh Seperti Ini Biar Hasilnya Ramping

Menurunkan berat badan bukanlah hal yang sulit dilakukan bila Anda mencintai diri sendiri. Sebaliknya bila berat badan menjadikan Anda selalu berpikir negatif pada tubuh sendiri, penurunan berat badan memang jadi hal yang sulit.

Tak sedikit orang yang berusaha keras untuk dapat menurunkan berat badannya. Tapi kebanyakan orang lupa bahwa inti dari menurunkan berat badan adalah rasa cinta terhadap tubuh dan kesehatan diri sendiri.

Dilansir dari Care2, Jumat (6/8/2010), cintai tubuh seperti di bawah ini biar hasilnya ramping:

1. Lakukan kegiatan yang menghargai diri sendiri
Hormati dan rawatlah tubuh sendiri. Luangkan waktu untuk merasakan Anda berada di dalam tubuh sendiri. Oleskan lotion dengan aroma yang membuat pikiran rileks.

2. Jadikanlah bayangan Anda di cermin sebagai teman, meski ia tampak lebih gemuk
Lihatlah diri Anda di cermin dan katakan 'Kamu terlihat sempurna dan begitu cantik, persis seperti saya'.

3. Hormatilah berkah pada tubuh Anda setiap hari
Tuhan menciptakan tubuh Anda dengan sempurna, maka hormatilah berkah tersebut dengan tidak merusaknya dan hiduplah dengan pola hidup yang sehat. Biasakan juga memiliki pikiran yang positif seperti 'Saya menarik, saya mudah untuk dicintai (lovable) dan saya sempurna dengan cara sendiri'.

4. Hormati semangat yang sempurna dalam diri Anda dengan makanan yang luar biasa
Pilih sayuran mentah yang berwarna-warni, buah-buahan segar dan aneka makanan segar yang indah. Tubuh Anda tidak memerlukan junk food, melainkan makanan sehat bergizi, produk organik, daging bebas hormon, biji-bijian seperti gandum dan beras merah.

5. Tambahkan jus hijau yang alami pada menu makanan Anda
Jus hijau alami berperan sebagai detoks yang dapat membersihkan racun dan menstabilkan gula darah dalam tubuh. Minum 3-4 porsi jus hijau per hari dapat membantu menghilangkan hasrat makan yang rakus (craving).

6. Hanya makan pada saat Anda merasa lapar
'Dengarkan' apa yang tubuh katakan. Makan dengan perlahan dan tidak murka. Ketika Anda sudah merasa tidak lapar, maka berhentilah makan.

7. Berhati-hatilah dengan apa yang Anda masukkan ke dalam mulut
Jika jiwa dan semangat diibaratkan sebagai Tuhan, maka tubuh merupakan tempat ibadahnya. Maka hormati dan hati-hatilah ketika Anda memasukkan sesuatu ke dalam tubuh.

8. Hindari makan ketika Anda sedang emosional
Orang yang sedang emosional biasanya akan makan dengan murka dan tidak peduli dengan apa yang dimakannya. Bila Anda sedang marah atau merasa kecewa, maka sebaiknya hindarilah makanan.

9. Gerakkan tubuh indah Anda
Tak perlu melakukan olahraga yang berat, hanya dengan berjalan kaki minimal 20-30 menit per hari sudah cukup untuk membuat tubuh indah Anda berada pada berat badan yang ideal. Luangkan juga waktu untuk meditasi.

6 Nutrisi Penurun Berat Badan

Bagi orang yang ingin menurunkan berat badan, banyak jenis makanan yang menjadi pantangannya. Tapi ada beberapa makanan yang justru dapat membantu menurunkan berat badan.

Dilansir dari USNews, Rabu (1/9/2010), berikut 6 jenis makanan yang bisa membantu menurunkan berat badan:

1. Semangka
Semangka banyak mengandung vitamin A dan C, juga mengandung lycopene yang dapat mengurangi risiko kanker, penyakit jantung dan gangguan penglihatan yang berkaitan dengan usia. Satu cangkir semangka potong dadu hanya mengandung kurang dari 50 kalori. Artinya, selain sehat semangka juga tidak berbahaya bagi berat badan.

2. Alpukat
Alpukat mengandung lemak tak jenuh tunggal yang sehat untuk jantung, juga merupakan alternatif sehat untuk membantu menurunkan kolesterol buruk (LDL). Buah serbaguna ini juga dapat menurunkan berat badan. Asalkan makannya tidak ditambah gula, susu atau coklat.

3. Ubi jalar
Ubi jalar seukuran kepalan tangan dapat memenuhi kebutuhan vitamin A harian Anda dan juga menyediakan 4 gram serat. Selain itu, ubi jalar memiliki kalori yang lebih sedikit dibandingkan dengan kentang atau ubi lainnya, sehingga makanan ini dapat membantu menurunkan berat badan.

4. Ikan salmon
Sama dengan lemak ikan seperti tuna, makarel, dan ikan trout danau, lemak ikan salmon merupakan sumber asam lemak Omega-3 yang telah terbukti mengurangi risiko penyakit
jantung. Dengan 160 kalori per 4 ons, salmon panggang atau kukus merupakan menu pilihan utama bagi orang yang ingin menurunkan berat badan.

5. Raspberry
Satu porsi cangkir raspberry segar mengandung hanya 60 kalori. Ini merupakan salah satu hidangan penutup yang sehat dan membantu menjaga bentuk tubuh. Raspberry juga merupakan sumber vitamin B, flavonoid, serat dan vitamin C.

6. Bawang
Satu cangkir bawang cincang mengandung 60 kalori, yang baik untuk ukuran tubuh Anda. Menggunakan bawang dalam tumisan dan sup merupakan cara terbaik untuk mengintegrasikan kuersetin dalam makanan. Kuersetin diketahui memiliki anti inflamasi (peradanga) dan antioksidan, serta terbukti menjadi pelindung terhadap berbagai penyakit, termasuk kanker.

5 Mitos Metabolisme

Agar mudah menurunkan berat badan, sistem metabolisme tubuh harus berjalan dengan fungsi yang optimal. Sayangnya, ada beberapa mitos metabolisme yang sering dianggap benar dan dapat menyesatkan. Apa saja?

Dilansir dari Askmen, Selasa (21/9/2010), berikut 5 mitos tentang metabolisme yang sering dipercaya kebenarannya:

1. Mitos, makan sebelum tidur dapat meningkatkan lemak tubuh

Mitos metabolisme yang paling sering dianggap benar adalah makanan yang dimakan sebelum tidur secara otomatis akan diubah menjadi lemak. Pada kenyataannya, penentu apakah makanan berubah menjadi lemak tubuh atau tidak adalah asupan kalori total selama seharian penuh, bukan hanya makanan yang dimakan pada malam hari.

Orang boleh-boleh saja makan sebelum tidur, hanya saja perhatikan kalori yang Anda masukkan ke dalam tubuh. Jangan sampai kalori yang Anda konsumsi melebihi kebutuhan kalori harian tubuh, karena konsumsi makanan kalori tinggi inilah yang biasanya memicu penumpukan lemak di malam hari.

2. Mitos, makan lebih sering akan mempercepat metabolisme

Mitos lain yang umum adalah bahwa makan lebih sering akan meningkatkan metabolisme. Bahkan, ada beberapa orang yang menganggap bahwa makan enam kali sehari dapat mempercepat metabolisme, tapi hal tersebut adalah informasi yang salah.

Intinya yang harus diingat, metabolisme akan meningkat setiap kali menyantap makanan. Peningkatan ini dipengaruhi oleh seberapa banyak makanan mengandung karbohidrat dan lemak yang Anda makan.

3. Mitos, diet rendah karbohidrat dapat menurunkan lemak dengan lebih cepat
Ketika Anda memulai diet rendah karbohidrat, pembakaran dalam tubuh untuk menghasilkan energi digantikan oleh cadangan lemak yang disebut ketosis. Banyak orang percaya bahwa hal ini dapat mempercepat pembakaran lemak.

Tapi hal tersebut tidaklah benar. Diet rendah karbohidrat memang mengontrol rasa lapar, tetapi dalam sistem metabolisme tidak membawa pengaruh apapun. Bahkan, jika Anda diet karbohidrat terlalu lama, bisa menurunkan metabolisme karbohidrat karena merupakan makronutrien utama yang mempengaruhi kelenjar tiroid.

4. Mitos, karbohidrat dan lemak tidak boleh dimakan bersamaan
Banyak orang yang percaya bahwa menghindari makan karbohidrat dan lemak secara bersamaan dapat menurunkan berat badan secara efektif. Keyakinan ini berasal dari anggapan bahwa bila karbohidrat yang digunakan untuk energi dan lemak dikonsumsi pada saat yang sama, maka lemak akan segera beralih menjadi lemak tubuh.

Padahal seharusnya orang lebih peduli dengan keseimbangan total energi. Jika seseorang menyantap makanan dan tubuh membutuhkan energi, maka tubuh akan menggunakan apa saja yang tersedia, baik dari karbohidrat maupun lemak. Memang benar karbohidrat digunakan lebih dulu, tetapi bila karbohidrat tidak memenuhi kebutuhan energi, maka tubuh akan mengambilnya dari lemak.

Satu-satunya waktu untuk menghindari pengonsumsi karbohidrat bersamaan dengan lemak adalah sebelum dan setelah olahraga. Hal ini karena pada saat tersebut, lemak akan memperlambat sistem pencernaan tubuh serta mengurangi penyerapan karbohidrat oleh sel-sel otot.

5. Mitos, metabolisme akan menurun secara otomatis dengan pertambahan usia
Alasan utama yang memperlambat metabolisme ketika Anda tumbuh tua adalah hilangnya massa otot. Tapi jika Anda rutin melakukan olahraga dan latihan beban, maka hal tersebut dapat dicegah sekaligus dapat menurunkan berat badan.

Anda mungkin akan mengalami penurunan metabolisme kecil dari waktu ke waktu, tetapi bila Anda tetap berolahraga dan makan dengan benar, maka masalah penurunan metabolisme tidaklah menjadi hal yang besar.